Efek erupsi Gunung Merapi akhir 2010 lalu belum mengembalikan kondisi kawasan lereng Merapi seperti semula. Hutan dan tumbuhan belum kembali tumbuh, yang bisa menahan laju awan panas dan lahar. Begitu juga dengan jurang serta sungai-sungai untuk menampung muntahan material merapi. Sehingga bisa menimbulkan ancaman yang lebih besar jika terjadi erupsi berikutnya.
"Letusan berikutnya awan panas itu akan tertampung dimana? Itu (kawasan merapi) sudah seperti jalan tol saja," kata Surono, Kepala Badan Vulkanologi Mitigasi Klimatologi dan Geologi (BVMKG), saat ditemui VIVAnews.com, Yogyakarta, Selasa 1 November 2011.
Menurut dia, pada saat erupsi Merapi akhir tahun 2010 lalu masih ada hutan-hutan yang bisa menghambat luncuran awan panas. Kecepatan luncur awan panas dan lahar yang seharusnya 7 kilometer menjadi 5 kilometer. Begitupun dengan jurang-jurang yang berfungsi menampung material, sekarang jurang dan sungai telah terisi penuh.
"Nah sekarang tidak ada lagi yang harus di isi, tidak ada lagi yang harus dirobohkan, jadi meluncur dengan tanpa halang. Apakah itu bisa dihalangi oleh kita? Tidak," ungkapnya.
Jika Merapi ke depan menepati janjinya (erupsi kembali), kata Surono, bisa mengakibatkan jarak luncur yang lebih jauh dibandingkan tahun lalu.
"Kalau erupsi tanggal 5 November tahun lalu sampai 15 kilometer, jika terjadi lagi seperti tanggal 5 November dengan kondisi Merapi seperti sekarang, o la-la, mungkin bisa sampai 20 kilometer (luncuran awan panas). Itu minimal," terangnya.
Surono menambahkan, magma dalam tubuh Merapi terisi penuh bisa dalam orde bulanan, bisa 3 tahun atau 4 tahun.
Sementara itu, hingga saat ini magma yang ada dalam tubuh merapi belum tampak signifikan, tapi sudah mengisi. "Untuk awan panas itu hanya satu, menghindar sebelum terjadi. Kalau sudah terjadi saya tidak tahu bagaimana cara menghindar," tandasnya.
Jumat, 16 Mei 2014
Meletus Lagi, Sekitar Merapi Habis

Artikel Terkait Meletus Lagi, Sekitar Merapi Habis :
23 Artis Diincar Polisi Karena Mencandu NarkobaDunia artis sangat kental dengan kesibukan dan hedonis. Tak jarang dalam kesehariannya guna mendukung dalam bekerja atau dalam pergaulan seorang artis menggunakan narkoba. Polda Metro Jaya mengingatk ... readmore
Pakar Salah Hitung, Kiamat Tak Jadi pada 2012Keraguan banyak orang bahwa kiamat akan terjadi pada 2012, memang beralasan. Karena selain hanya Allah yang tahu kapan kiamat akan terjadi, juga karena banyak yang ragu apakah perhitungan suku Maya b ... readmore
Beckham Tuntut Nici Rp 70 MiliarDavid Beckham berniat menuntut Irma Nici, pelacur yang mengaku sebagai gadis selingkuhan bintang sepak bola Inggris itu. Tak tanggung-tanggung, pelacur kelahiran Bosnia tersebut akan dituntut sebesar ... readmore
Akibat Kenaikan Harga Pangan, 44 Juta Orang Jatuh MiskinSedikitnya 44 juta penduduk dunia yang bermukim di negara-negara berkembang, jatuh miskin akibat melonjaknya harga pangan dunai dalam beberapa bulan terakhir. Jumlah ini ditengarai akan terus meningk ... readmore
Pernikahan William - Kate Hipnotis Masyarakat DuniaPada 1981, ketika Lady Diana dan Pangeran Charles menikah, mata seluruh penduduk dunia terpaku ke Inggris untuk menyaksikan pernikahan bak dongeng Cinderella, karena Diana yang hanya guru TK, dinikah ... readmore
Kapal Pesiar Mewah Kandas, 20 Orang Dikhawatirkan TewasSedikitnya lima orang ditemukan tewas menyusul kandasnya kapal pesiar Costa Concordia di lepas pantai pesisir barat Italia pada Jumat 13 Januari 2012 silam, Nahkoda kapal mewah itu, Fransesco Schetti ... readmore
Nasib Cagar Budaya di Jakarta - 1 (Rawan Punah)Rumah Cantik. Pasal 1 ayat (1) UU No 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya menegaskan bahwa bangunan cagar budaya perlu dilestarikan karena memiliki nilai penting bagi sejarah, ilmu pengetahuan, pendidi ... readmore
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar